Es Pisang Hijau Simpel

Wednesday, June 24, 2015 | me |
Bismillah.
Sejak pertama kali kenal dengan es ini, saya langsung jatuh cinta. Walaupun saya orang bugis tapi saya baru pertama kali mencicipi es ini di Surabaya tahun 2007, hihihi... kemane ajeeee?  Sejak tau rasanya yang segar, manis dan ada gurih-gurih dari buburnya es ini selalu jadi favorit saya apalagi dinikmati saat berbuka puasa di bulan ramadhan. Dulu waktu tinggal di Jakarta, es pisang hijau ini banyak sekali yang jual disekitar tempat tinggal saya, tapi yang jadi favorit saya adalah es pisang hijau di Konro Karebosi Kelapa Gading. 

Beberapa hari yang lalu mamak beli pisang raja satu sisir, rencananya mau dibikin pallu butung, tapi karena rasa malas melanda, itu pisang nganggur aja sampe dua hari. Dari pada busuk, trus saya iseng-iseng browsing resep es pisang hijau dari food blogger favorit saya mbak Hesti, dan nemu resep es pisang hijau yang simpel membuatnya. Wah... langsung eksekusi deh. Resep aslinya katanya dari mbak Atyk Murtiningsih. Berikut resepnya yang sudah sedikit saya modifikasi, yaitu tepung tapioka saya ganti dengan tepung maizena (adanya dirumah cuma tepung maizena) dan juga untuk bubur/saus saya kurangi tepung berasnya biar agak encer. Untuk resep originalnya silahkan klik disini.


Es Pisang Hijau Simpel

Bahan:
1 sisir pisang raja mateng sekali (saya kemaren dapatnya 13 buah pisang per sisir)
250 gram tepung terigu
100 gram tepung maizena
1 sendok teh garam
3 sendok makan gula pasir
700 ml santan encer
1 sendok teh pasta pandan
3 sendok makan minyak goreng


Bahan bubur/vla santan:
 (larutkan dan dimasak sambil terus diaduk sampai meletup-letup)
1200 ml santan dari 1 buah kelapa (santan kental)
120 gram tepung beras
1 sendok teh garam
200 gram gula pasir
2 lembar daun pandan

Bahan pelengkap:
Syrup pisang ambon DHT (bisa diganti dengan sirup cocopandan)
Es batu

Cara membuat:
  1. Kukus pisang raja bersama kulitnya, angkat dan kupas. Sisihkan.
  2. Larutkan tepung terigu, maizena, garam, gula pasir, santan, pasta pandan dan minyak goreng, aduk hingga tidak bergerindil, setelah itu disaring.
  3. Tuang adonan kedalam talam/loyang (saya pakai loyang bulat diameter 26cm tinggi 5 cm). Kukus hingga matang, kurang lebih 15 menit-an. Angkat.
  4. Panas-panas, sendok adonan secukupnya dan pipihkan dengan dialasi plastik agar tidak lengket. Bisa menggunakan bantuan sendok plastik atau tangan untuk memipihkannya.
  5. Setelah pipih, beri isi pisang, lalu gulung sambil dirapatkan dan dibentuk seperti pisang. 
  6. Sajikan pisang hijau bersama vla santan dan syrup dan es batu.






1 comment:

  1. Wah siang-siang gini, lihat es buatan mbak amel, jadi nggak sabar berbuka nih....

    ReplyDelete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...